SMK PANCA BUDI MEDAN LAKSANAKAN UJI KOMPETENSI KEAHLIAN
SMK BM Panca Budi Medan dan SMK TR Panca Budi melaksanakan Uji Kompetensi Keahlian (UKK) untuk siswa kelas XII. Peserta Ujian Kompetensi Keahlian dari SMK BM Panca Budi diikuti program studi Administrasi Perkantoran dan Akuntansi. Untuk SMK TR Panca Budi diikuti program studi keahlian, Teknik Otomotif, Teknik Elektronika, Multimedia, Teknik Komputer dan Jaringan. Pelaksanaan dimulai dari tanggal 21 - 23 Februari 2017. Bertempat di ruang Lab. Komputer SMK Panca Budi dan Workshop SMK TR Panca Budi Medan.
Uji Kompetensi Keahlian adalah bagian dari intervensi Pemerintah dalam menjamin mutu pendidikan pada satuan pendidikan Sekolah Menengah Kejuruan. Pelaksanaan UKK bertujuan untuk mengukur pencapaian kompetensi siswa pada level tertentu sesuai Kompetensi Keahlian yang ditempuh selama masa pembelajaran di SMK. UKK terdiri dari Ujian Praktik Kejuruan yang umumnya diselenggarakan sebelum pelaksanaan Ujian Nasional dan Ujian Teori Kejuruan yang merupakan bagian dari rangkaian pelaksanaan Ujian Nasional.
Ujian Praktik Kejuruan dapat dilaksanakan menggunakan standar yang ditetapkan oleh industri, Lembaga Sertifikasi Profesi dan perangkat uji yang dikeluarkan oleh Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan di Tempat-tempat uji kompetensi.
Pada pantauan di lapangan pelaksanaan kegiatan Uji Kompetensi Keahlian di SMK Panca Budi Medan berjalan dengan lancar, tertib dan sukses.
(Ahmad Parmonangan)
24-02-2017
Join us
Ayo bergabung bersama kami bersama kita pasti bisa Membangun Bangsa.