infogupab@pancabudi.sch.id 08116300044    Chat
...

SISWI SMA PANCA BUDI MEDAN TERBITKAN KARYA BUKU SASTRA

Siswi SMA Panca Budi Medan, Halifah Tarisa Hani kelas XII MIA-5 dan Sabina Talitha kelas XII MIA-3 berhasil menerbitkan karya buku antologi bergenre sastra berjudul “Bongkahan Rindu”. Mereka terpilih menjadi salah satu peserta yang menyertakan karya tulisan cerpennya dalam komunitas KBNI (Kelas Bisa Nulis Indonesia). Buku tersebut dicetak pada bulan Maret 2022 di Guepedia.

Karya Kepergianmu Merubah Segalanya dari Halifah memiliki tema yaitu romansa dengan akhir cerita yang sedih, sedangkan karya Dingin Menjadi Semi dari Sabina dengan tema yaitu tentang rindu akan seorang ibu. Ketika Sabina menulis karyanya, Terlintas pikiran untuk membuat ide menulis cerpen akan seorang ibu dan terinspirasi dari wattpad (sebuah aplikasi online yang ditujukan bagi pengguna untuk membaca dan menulis cerita orisinal). Sedangkan Halifah ketika menulis cerpennya, diambil dari kisah nyata yaitu kisah temannya.

Hobi menulis dan membaca yang tertanam dalam diri Sabina dan Halifah dimulai dari saat SMP, dikarenakan Sabina yang mengikuti lomba Kompetisi Menulis Nasional diselenggarakan oleh Kompetisi Menulis. Dan saat mengikuti lomba tersebut, Sabina terpilih ke babak 60 finalis besar. Saat itu, Sabina mulai meningkatkan kembali karya menulis. Sedangkan Halifah memulai hobi menulisnya ketika dikenalkan dengan aplikasi wattpad, dan setelah itu  sering mengunggah karya cerita dan menjadi hobinya dalam menulis terkhusus tentang antologi.

            Sabina dan Halifah salah satu peserta dalam komunitas KBNI yang merupakan kumpulan anak-anak terpilih dari seluruh wilayah Indonesia. Saat mengikuti komunitas KBNI, Sabina dan Halifah dibimbing setiap hari oleh pembimbing yang ada di komunitas tersebut. Dengan diberi materi-materi seperti cara dasar mengenal tanda baca dan cara membuat quote. Tidak setiap harinya mereka akan diberi materi, tetapi juga ada kuis dan pengumpulan argumen untuk tentang materi yang dipelajari.

Dapat terpilih mengumpulkan karya dari ribuan peserta yang mengikuti untuk mengumpulkan karya. Sabina dan Halifah merasa sangat bangga dan bersyukur dapat mengumpulkan karya dalam buku Bongkahan Rindu dan di komunitas KBNI. “Alhamdulillah seneng banget dan tidak menyangka karya saya dapat terpilih untuk dipublish di buku Bongkahan Rindu, dikarenakan banyak peserta yang mengikuti pengumpulan karya,” respon Sabina. “Saya juga merasa bangga dari apa yang saya capai karena didalam komunitas tersebut banyak sekali peserta yang ada, dan saya tidak menyangka akan dipilih,” respon Halifah.

Sabina dan Halifah berpesan bagi teman-teman yang juga ingin menuangkan bakatnya dalam menulis yaitu “Kalau ada bakat yang terpendam, jangan hanya disimpan tapi juga dituangkan dalam bentuk lisan ataupun tulisan. Dan jangan takut untuk mengeluarkan bakat yang ada di diri kalian sendiri” saran mereka.

Selamat atas Sabina dan Halifah atas terpilihnya untuk memiliki kesempatan berkarya di buku Bongkahan Rindu. Semoga karya-karya kalian bisa menginspirasi banyak orang dan teruslah berkarya dengan jalan kalian masing-masing.

 

(Giza/AP)

04-01-2023

Join us

Ayo bergabung bersama kami bersama kita pasti bisa Membangun Bangsa.