...

PERGURUAN PANCA BUDI LAKSANAKAN PEMBAGIAN RAPORT KENAIKAN KELAS SEMESTER GENAP T.P. 2016/2017

Perguruan Panca Budi laksanakan Pembagian Raport (Hasil Belajar) Kenaikan Kelas Semester Genap TP. 2016/2017 untuk seluruh unit sekolah di bawah jajarannya mulai dari tingkat TK, SD, SMP, SMA, SMK TR dan SMK BM. Adapun pembagian raport dilaksanakan pada hari Jumat (16/6) untuk unit sekolah TK, SD dan SMK TR dan Sabtu (17/6) untuk SMP, SMA dan SMK BM.

Pembagian raport dilaksanakan di unit masing-masing dimana orang tua datang untuk mengambil raport anaknya sekaligus berbincang dengan wali kelas tentang hasil belajar yang diraih siswa selama semester genap sekaligus menerima informasi tentang perkembangan belajar anak-anak mereka selama ini di tingkat kelas masing-masing.

Pertemuan dengan orang tua siswa ini juga merupakan suatu silaturahmi antara pihak sekolah dengan para orang tua siswa karena dalam hal belajar keterkaitan antara sekolah, orang tua siswa dan lingkungan sangat erat untuk keberhasilan dan kelangsungan belajar siswa. Melalui kerja sama yang baik maka akan tercipta generasi masa depan bangsa yang mendapat dukungan bagi mereka karena hasil belajar mereka dievaluasi secara bersama agar mereka semakin maju dan berkembang.

Pelaksanaan pembagian hasil belajar kali ini berjalan dengan lancar, tertib dan aman. Setelah pembagian raport siswa diliburkan dari tanggal 19 Juni 2017 s/d 15 Juli 2017 dan masuk kembali tanggal 17 Juli 2017.

 

(Ahmad Parmonangan)

 

19-06-2017

Join us

Ayo bergabung bersama kami bersama kita pasti bisa Membangun Bangsa.