...

PENGUKUHAN PENGURUS GUGUS DEPAN MASA BAKTI 2022-2024 PERGURUAN PANCA BUDI MEDAN

Perguruan Panca Budi (Gupab) Medan menggelar acara Pengukuhan Majelis Pembimbing dan Pembina Satuan Gugus Depan (Gudep) 04.301 dan 04.302 yang Berpangkalan pada Perguruan Panca Budi Medan untuk masa bakti 2022-2024. Kegiatan pengukuhan ini dilakukan pada hari Sabtu, (12/03/2022) bertempat di Kampung Edukasi, desa Glugur Rimbun. Acara pengukuhan tersebut dilakukan oleh Ketua Kwartir Ranting Gerakan Pramuka Kecamatan Medan Sunggal, Ade Azmil Azhary Nasution, disaksikan oleh beberapa staf Kwartir Ranting Gerakan Pramuka Kecamatan Medan Sunggal dan pihak manajemen Perguruan Panca Budi Medan.

Ketua Pembina Gudep Perguruan Panca Budi Medan yang baru terpilih, Afri Yuwandi Nasution, ST, menyampaikan bahwa selama ini hampir 3 tahun lebih pramuka di Perguruan Panca Budi Medan tidak aktif karena pandemi Covid-19. “Harapannya dengan pengukuhan ini kita dapat mengaktifkan kembali gerakan-gerakan pramuka dari mulai tingkat SD, SMP dan SMA/SMK. Sehingga pramuka Gupab kembali dalam barisan kepramukaan yang aktif di Medan Sunggal dan Kota Medan”, harapnya.

Pengukuhan susunan pengurus gugus depan tersebut berdasarkan Surat Keputusan Kwartir Ranting Gerakan Pramuka Kecamatan Medan Sunggal Nomor 3 Tahun 2022, pada tanggal 1 Maret 2022 yang ditanda-tangani oleh Ketua Kwartir Ranting Gerakan Pramuka Kecamatan Medan Sunggal, Ade Azmil Azhary Nasution. Terpilih sebagai Ketua Majelis Pembimbing Gugus Depan, yaitu Achmad Basyir Santoso Adiputra, S.Psi, dan Ketua Pembina Gugus Depan 04.301 (Putra), yaitu Afri Yuwandi Nasution, S.T serta Ketua Pembina Gugus Depan 04.302 (Putri), yaitu Susanti, S.H.

Ketua Pembina Gudep Perguruan Panca Budi Medan yang lama, yang sekarang ini juga menjabat sebagai Wakil Ketua Bidang Organisasi dan Hukum, Kwartir Ranting Gerakan Pramuka Kecamatan Medan Sunggal, Ronny Irwanto, S.S, mengatakan bahwa Gudep merupakan lembaga pramuka, pramuka memberikan ruang bagi seluruh siswa yang ingin berkreasi dan berbakti di pramuka. “Sebelum pengukuhan ada pelantikan pramuka tingkat penggalang oleh SMP Panca Budi Medan, mengambil momen tersebut kita juga melakukan Pengukuhan Pengurus Gudep Perguruan Panca Budi Medan dengan masa bakti 2 tahun. Setelah pengukuhan diharapkan pramuka di Gupab kembali eksis di kepramukaan baik itu di tingkat kwartir ranting maupun cabang, harapan kedua, kedepannya pramuka di Gupab bisa terpilih sebagai salah satu wakil Jambore Nasional berdasarkan seleksi nantinya, “ jelasnya.

 (M. Ishan Hrp/AP)

12-07-2022

Join us

Ayo bergabung bersama kami bersama kita pasti bisa Membangun Bangsa.