infogupab@pancabudi.sch.id 08116300044    Chat
...

NAVISA KEIRA PUTRI HARAHAP, SISWI SD PANCA BUDI JUARA 1 PADA LOMBA RANGKING 1 KONSERVASI ENERGI SD SE KOTA MEDAN

Navisa Keira Putri Harahap, siswi SD Panca Budi berhasil meraih Juara 1 pada lomba rangking 1 pada kegiatan Sosialisasi Konservasi Energi di Lingkungan Sekolah Dasar se Kota Medan yang dilaksanakan oleh Kementerian Energi  Dan Sumber Daya Mineral. Kegiatan tersebut dilaksanakan pada hari Rabu, (6/9).

Navisa berhasil mengalahkan para pelajar rangking 1 dari 30 SD se kota Medan lainnya setelah melewati tahapan lomba dengan berhasil menjawab pertanyaan di seputar sains dan konservasi energi. Navisa yang saat ini masih duduk di kelas 5 SD Panca Budi merasa bersyukur dan gembira dengan prestasi yang diraihnya karena mampu menjawab semua pertanyaan yang berhubungan dengan hemat energi.

Menjadi juara 1 merupakan motivasi bagi Navisa untuk menjadi contoh bagi kawan-kawan yang lainnya untuk memiliki perilaku hemat energi. dia akan mengajak kawan-kawan yang lain untuk bersama-sama berperilaku hemat energi seperti mematikan kran air jika tidak digunakan dan mematikan lampu jika tidak diperlukan, ujar Navisa yang gemar olahraga berenang dan membaca buku itu.

Navisa yang lahir pada tanggal 29 Januari 2007 tersebut selanjutnya akan mempersiapkan dirinya untuk menghadapi lomba-lomba lainnya terutama di bidang sains, untuk itu dia akan mempersiapkan dirinya dengan belajar lebih giat di bawah bimbingan ibu guru Ika Astuti dan Nur Meity Utari.

 Navisa juga sangat didukung oleh orang tua dengan memberikan semangat dan dukungan agar dia terus berprestasi, apalagi Navisa merupakan anak pertama dari tiga bersaudara dimana dia bercita-cita ingin jadi dokter karena jadi dokter bisa membantu dan bermanfaat bagi orang lainnya.

Pihak sekolah sangat mengapresisasi atas keberhasilan yang diraih oleh Navisa seperti yang diutarakan oleh kepala sekolah, Ronny Irwanto, SS bersama WKS 2 bidang kesiswaan SD Panca Budi, Randy Swandana dengan mengatakan bahwa pihak sekolah selalu mengapresiasi dan mendukung terhadap semua bakat siswa yang ingin berprestasi di bidang akademik maupun non akademik.

Dengan prestasi ini diharapkan Navisa Keira Putri Harahap agar terus mengasah diri dengan tekun belajar sehingga dapat berprestasi di level selanjutnya dan juga dapat menginspirasi siswa lainnya untuk meraih prestasi melalui bakat dan minatnya.

 

(Ahmad Parmonangan)

15-09-2017

Join us

Ayo bergabung bersama kami bersama kita pasti bisa Membangun Bangsa.