infogupab@pancabudi.sch.id 08116300044    Chat
...

MUTIARA ZEIN, S.PD, GURU SMP PANCA BUDI MEDAN, TERPILIH SEBAGAI PESERTA TERBAIK DALAM PELATIHAN PENDIDIKAN DIGITAL

Mutiara Zein, S.Pd, tenaga pendidik dari SMP Panca Budi Medan, menorehkan prestasi membanggakan dengan meraih penghargaan sebagai peserta terbaik dalam pelatihan pemanfaatan sarana kelas dan penguatan kompetensi tenaga pendidik dalam penguasaan pembelajaran digital. Pelatihan ini diselenggarakan oleh Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kota Medan dan berlangsung di Griya Hotel Medan dari tanggal 11 hingga 12 Juli 2023.

Kegiatan pelatihan ini diikuti oleh seluruh rayon dan Sekolah Menengah Pertama (SMP) di Kota Medan, termasuk lebih dari 100 SMP negeri dan swasta. Peserta dibagi menjadi 4 kelas yang masing-masing diberikan pendampingan oleh 4 mentor berpengalaman di bidang pendidikan dan teknologi.

Mutiara Zein, S.Pd, yang sehari-hari mengajar mata pelajaran bahasa Inggris, merasa bersyukur atas kesempatan yang diberikan untuk mengikuti pelatihan ini. Ia menyatakan, "Dalam kegiatan ini, saya mengikuti kelas-kelas digitalisasi dan mendapatkan ilmu tentang bagaimana menciptakan materi pembelajaran berbasis digital. Saat ini, digitalisasi telah menjadi bagian tak terpisahkan dari kehidupan sehari-hari, termasuk dalam dunia pendidikan dan pembelajaran. Alhamdulillah, berkat berbagai ilmu dan aplikasi yang diajarkan, saya berhasil menerapkannya di kelas dan membuktikan bahwa siswa-siswa tertarik saat belajar. Insyaallah, saya berkomitmen untuk membagikan ilmu ini kepada guru-guru lain, terutama rekan-rekan guru di SMP Panca Budi Medan."

Kepala Sekolah SMP Panca Budi Medan, Hernawan Syahputra Lubis, MA, sangat bersyukur dan bangga menyambut prestasi yang diraih oleh Mutiara Zein, S.Pd, sebagai peserta terbaik dalam pelatihan tersebut. Menurutnya, prestasi ini menandakan bahwa tenaga pendidik di SMP Panca Budi Medan diakui kualitasnya dan dapat menjadi inspirasi bagi guru-guru lainnya. Ia berharap ilmu yang telah diperoleh oleh Mutiara Zein melalui pelatihan ini dapat diterapkan dengan baik di SMP Panca Budi Medan, sehingga mutu pendidikan di sekolah tersebut semakin maju dan berkembang.

Prestasi yang diraih oleh Mutiara Zein, S.Pd, menjadi bukti nyata bahwa pendidikan di SMP Panca Budi Medan terus berusaha memperkuat diri dalam menghadapi era digital yang semakin berkembang. Semoga prestasi ini menjadi contoh bagi para pendidik lainnya untuk terus meningkatkan kompetensi dan pemanfaatan teknologi dalam pembelajaran guna mencetak generasi penerus yang handal dan siap menghadapi tantangan masa depan.

 

(AP)

27-07-2023

Join us

Ayo bergabung bersama kami bersama kita pasti bisa Membangun Bangsa.