Tim Monitoring Cabang Dinas Pendidikan Medan Utara melakukan kunjungan ke SMA Panca Budi Medan pada hari Kamis (17/9/2020). Kunjungan dihadiri oleh Kepala Seksi Cabang Dinas Pendidikan, Robinson Sitanggang, ST, MSi dan disambut oleh Kepala Sekolah SMA Panca Budi Medan, Sugangsar, S.Si.
Kunjungan rutin ini dilakukan untuk memonitoring dan mengevaluasi sistem pembelajaran dan kebersihan selama masa pandemi Covid 19. SMA Panca Budi Medan adalah Sekolah Swasta pertama yang dikunjungi oleh Tim Monitoring Cabang Dinas Medan Utara. Ini merupakan kehormatan tersendiri bagi Perguruan Panca Budi Medan.
Adapun kegiatan yang dilakukan seperti memantau secara langsung proses pembelajaran daring oleh guru, melihat sistem pembelajaran E-Learning, sistem absensi guru menggunakan mesin finger print, mengunjungi ruang Data Centre Perguruan Panca Budi yang berisi server-server E-Learning dan pusat data, memeriksa kebersihan ruang belajar siswa, toilet dan ruang guru.
Kepala Seksi Cabang Dinas Pendidikan, Robinson Sitanggang, ST, MSi dalam kata sambutannya menilai sangat puas atas sistem pembelajaran daring dan E-Learning Online yang diterapkan di SMA Panca Budi Medan. Begitu juga mengenai masalah kebersihan yang ada di lingkungan ruang belajar siswa, ruang guru, kantor, toilet dan lainnya ini terlihat bersih sehingga menimbulkan suasana yang nyaman dan sehat saat berada disana. Hal ini akan meningkatkan semangat siswa dan siswi serta guru dalam proses belajar mengajar.
Kepala Sekolah SMA Panca Budi Medan, Sugangsar, S.Si mengatakan kegiatan ini secara keseluruhan berjalan dengan lancar tanpa hambatan apapun dan bersyukur atas hasil penilaian yang baik oleh tim monitoring. Beliau berterima kasih atas kunjungan tersebut. Hal ini sangat bermanfaat untuk mengevaluasi sistem pembelajaran dan kebersihan SMA Panca Budi Medan. Semoga monitoring dan evaluasi ini dapat meningkatkan kualitas pembelajaran yang lebih baik lagi kedepannya, begitu juga dengan hal kebersihan yang baik dapat membawa dampak kesehatan yang baik serta suasana yang nyaman dan asri di lingkungan Perguruan Panca Budi Medan.
(M. Ishan / Dio)

Tim Monitoring Cabang Dinas Pendidikan Medan Utara melakukan kunjungan ke SMA Panca Budi Medan pada hari Kamis (17/9/2020). Kunjungan dihadiri oleh Kepala Seksi Cabang Dinas Pendidikan, Robinson Sitanggang, ST, MSi dan disambut oleh Kepala Sekolah SMA Panca Budi Medan, Sugangsar, S.Si.

Kunjungan rutin ini dilakukan untuk memonitoring dan mengevaluasi sistem pembelajaran dan kebersihan selama masa pandemi Covid 19. SMA Panca Budi Medan adalah Sekolah Swasta pertama yang dikunjungi oleh Tim Monitoring Cabang Dinas Medan Utara. Ini merupakan kehormatan tersendiri bagi Perguruan Panca Budi Medan.